Atas Judul

Cara Mudah Membuat QRIS Gratis Untuk Kebutuhan Usaha

")}relatedUrls.splice(0,relatedUrls.length),relatedTitles.splice(0,relatedTitles.length)} //]]>

Cara Membuat QRIS- Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah tutorial kepada para pengusaha online shop karena hal ini merupakan salah satu hal penting yang harus dipunya. Dizaman modern banyak hal yang sulit bisa dilakukan dengan mudah salah satunya dalam berjualan secara online.
Cara Mudah Membuat QRIS Gratis

Para pembeli tidak perlu lagi berjalan kaki mendatangi toko-toko karena semua itu bisa diakses melalui toko online seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak dan banyak lagi e-commerce lokal yang bagus. Dalam metode pembayarannya juga sangat beragam sekarang ini. Mulai dari pembayaran melalui rekening bank, e-money, cod dan banyak lagi.

Nah, pada artikel ini saya akan membahas mengenai metode pembayaran terbaru yang penggunaannya sangat mudah dan simpel sekali. Metode pembayaran satu ini bernama QRIS. Apa itu ? berikut ini pembahasan lengkap mengenai QRIS ini.

1. Apa itu QRIS ?

QRIS merupakan singkatan dari Quick Response Code Indonesian Standard yang diusung oleh Bank Indonesia untuk mempermudah proses transaksi dan cepat serta keamanan yang cukup tinggi. Dengan menggunakan QR Code ini, pembeli tidak perlu mengetik nomor rekening lagi dan hanya perlu melakukan scan kode yang tertera.

Selain penggunaannya yang simpel, QRIS ini bisa menerima seluruh pembayaran dari berbagai macam provider mulai dari OVO, Gopay, Dana, Shopeepay, Linkaja dan banyak lagi. Oleh karena itu sangat direkomendasikan penjual barang harus memiliki salah satu metode pembayaran ini.

2. Cara Membuat QRIS

Untuk cara membuat kode QRIS ini sangatlah mudah dan untuk sekarang yang saya ketahui ada 2 aplikasi yang menyediakan fitur ini yaitu DANA dan Gobiz. Saya sendiri lebih merekomendasikan untuk menggunakan DANA saja karena tidak terdapat biaya dalam pembuatannya sedangkan Gobiz terdapat biaya.

Baca Juga: 

Sebelum memulai membuat QRIS, kamu memerlukan KTP dan toko yang kamu punya. Selain itu kamu juga perlu melakukan upgrade pada akun DANA kamu menjadi DANA Premium terlebih dahulu.

3. Langkah-langkah  Membuat QRSI Gratis :

  • a. Unduh Aplikasi Dana

Pertama unduh aplikasi DANA dan buat akun DANA milikmu serta upgrade menjadi DANA Premium.

  • b. Menu Me> Dana Bisnis

Setelah itu pergi ke menu Me atau Saya lalu scroll kebawah dan ketuk DANA Bisnis.

  • c. Isi Data Verifikasi

Lalu kamu bisa ikuti proses verifikasi data seperti menginput foto KTP serta foto Toko atau Gerai atau mungkin Instagram (jika dalam bentuk onlineshop).

  • d. Submit> Proses 

Jika sudah mengisi semua form pengisian kamu bisa langsung ketuk Submit dan tunggu proses approve DANA Bisnis yang biasanya memakan proses 1-2 hari saja.

  • e. Tunggu

Bila permintaan upgrade DANA Bisnis kamu sudah diterima kamu bisa langsung mengunduh QR Code / QRIS milik mu dengan mengetuk QR dihalaman Profil Bisnis dan unduh kode QR Bisnis berukuran A5.

4. Bagaimana Cara Penggunaan QRIS ?

Untuk cara menggunakan kode QRIS ini sangatlah mudah sekali. Kamu hanya perlu melakukan SCAN QR pada aplikasi E-Wallet yang kamu gunakan seperti OVO, DANA, Gopay dan beberapa aplikasi lainnya. Kamu bisa melihat vidio dibawah ini jika ingin informasi penggunaan yang lebih jelas.

Catatan :

Untuk DANA Bisnis ini juga memiliki 3 macam tingkatan mulai dari Bronze, Silver dan Gold. Setiap tingkatan memiliki kelebihan yaitu kapasitas penyimpanan uang mulai dari 10 Juta, 50 Juta dan 200 Juta.

Jika kamu ingin mengupgrade ke merchant Gold memerlukan NPWP dan berkas-berkas resmi lainnnya. Itulah cara membuat QRIS Gratis untuk kebutuhan usaha online. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu semua pebisnis online.

", numPosts: 8, titleLength: "auto", thumbnailWidth: 250, thumbnailHeight: 170, noImage: "//3.bp.blogspot.com/-ltyYh4ysBHI/U04MKlHc6pI/AAAAAAAADQo/PFxXaGZu9PQ/w255-h170-c/no-image.png", containerId: "related-post-7759122062260952162", newTabLink: false, moreText: "Read More", widgetStyle: 3, callBack: function() {} };

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah artikel